Ike Edwin Mendapat Cinderamata Dari Warga Panjang

BANDAR LAMPUNG

Bandar Lampung-
Bukti kian banyaknya dukungan mengalir dari masyarakat Bandar Lampung, kali ini saat menghadiri undangan silaturahmi warga di Kelurahan Karang Maritim Kecamatan Panjang, Selasa ( 4/8) sang Cawalikota Bandar Lampung Ike Edwin yang berpasangan bersama dr Zam Zanariah mendapat hadiah cinderamata dari warga setempat.

Dang Ike pun mengucapkan banyak terimakasih kepada warga serta dalam temu wicaranya menghimbau semua masyarakat Bandar Lampung, khususnya para Camat, Lurah, Rw dan Rt untuk bersama menjaga demokrasi dengan santun dan damai. ” Jangan ada saling blok dan ngeblok atau intervensi ke warga, menghambat siapapun kandidat Pilwakot yang mau silaturahmi kepada warga. Ini. NKRI siapa pun boleh boleh saja menyampaikan aspirasi asal sesuai peraturan,” kata mantan Kapolda Lampung.

Baca Juga:  Pantau Sejumlah Pos Pengamanan di Bandar Lampung, Pj. Gubernur Boytenjuri Pastikan Arus Mudik Aman dan Kondusif

Di Tengah guyuran hujan deras, Cawali Kota Ike Edwin tetap penuhi undangan silaturahmi warga Karang Maritim RT 07 LK 1, Kelurahan Panjang, Kecamatan Panjang, Bandar Lampung, Selasa (4/8).

Kehadiran sang jenderal polisi tentu saja disambut meriah oleh warga setempat. Terlebih Dang Gusti Ike Edwin tampak sangat ramah dan santun menghargai penyambutan mereka. Suasana pertemuan warga bersama Dang Ike pun mencair dengan penuh kehangatan.

Baca Juga:  Gubernur LIRA Lampung Turut Berduka Atas Tsunami Selat Sunda

Warga yang menanti kehadiran sang jenderal pun tampak lega lantaran cuaca sedari awal acara tampak tidak bersahabat. Mereka memang sejak lama mengharapkan kedatangan Cawalkot independen yang berpasangan bersama dr Zam Zanariah.

Salam Dua Bintang
⭐⭐

 390 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.