Perampok bersenjata api gasak uang dan barang berharga milik Suwandi

LAMPUNG UTARAPERISTIWA

Lampung Utara, lampungvisual.com-

Perampokan bersenjata api  menggasak rumah Suwandi yang merupakan bos karet di Desa Suka Maju Kecamatan Abung semuli Kabupaten Lampung Utara hari Mingggu (23/9/2018) Sekira pukul 03.00 wib

Hal itu diungkapkan Kapolsek Abung Semuli, AKP Tarwidi di Kantor Polsek setempat, Senin (24/9/2018)

AKP Tarwidi Kapolsek Abung Semuli, Tarwidi membenarkan adanya aksi kejahatan tersebut. Pelaku diperkirakan sebanyak empat orang.

Mereka masuk kedalam rumah korban, Suwandi sekeluarga langsung diikat diruang tengah menggunakan tali rafia, serta ditutup matanya menggunakan kain dan mulut di lakban.

Baca Juga:  Puas Dikecewakan Oknum Dosen, Mahasiswa Program Studi Ilkom UMKO Gelar Demontrasi

“Korban langsung diminta menunjukkan tempat penyimpanan uang dan barang berharga,” jelasnya,

‎Pelaku ada yang menodong korban, serta ada juga yang mengumpulkan harta benda. Kemudian, mereka kabur lewat pintu samping rumah korban yang bersebelahan dengan kandang kambing.

Pihaknya mendapat laporan tersebut langsung menuju lokasi. Selanjutnya, dilakukan penyelidikan serta meminta keterangan dari saksi korban. Diperoleh informasi, pelaku membawa barang berharga berupa uang tunai sekitar Rp 60.000.000 juta rupiah, serta perhiasan emas sekitar 90 gram dan sekitar 12 unit handphone berbagai merek.

Baca Juga:  Polsek Abung Barat Berhasil Mengamankan Tiga Pelaku Penyalahgunaan Narkoba

Anggota melakukan pencarian, ternyata diperoleh titik terang sementara pelaku berada di lokasi bekas kebun karet, yang jaraknya sekitar 1 kilometer dari rumah korban. Setibanya dilokasi, pelaku sudah melarikan diri dengan meninggalkan handphone milik korban berikut tas.

“Pelaku juga sempat ‎sarapan, karena ditemukan bungkusan bekas nasi di tempat HP ditemukan,” ujarnya.

Saat ini, anggota masih melakukan pencarian dan pengejaran terhadap pelaku. Korban dan keluarganya tidak ditemukan luka tembak ataupun kekerasan. ‎

Baca Juga:  BPBD Lampura Menghimbau Warga Selalu Waspada dengan Bencana Alam

Hal senada dikatakan salah satu warga setempat, Waniti menyampaikan bahwa telah terjadi perampokan rumah Suwandi jam 03.00 wib subuh.

“Kami disini tahu setelah   suwandi menjerit meminta tolong jelasnya.”(Andrian Folta)

 2,549 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.