Tekab 308 Polres Tanggamus Tangkap Seorang Pelaku Curanmor, Tiga DPO

Tekab 308 Polres Tanggamus Tangkap Seorang Pelaku Curanmor, Tiga DPO
TANGGAMUS

Menurut pria bertatoo pada lengan kiri itu, uang yang diperolehnya telah habis dipergunakan untuk kebutuhan sehari-hari ia dan keluarganya. “Uangnya sudah habis dipakai kebutuhan sehari-hari,” tutupnya.

Sementara itu, salah seorang korban Hengki Rantauan yang datang ke Polres Tanggamus untuk meyakinkan bahwa sepeda motornya telah ditemukan mengakui bahwa Honda Spacy yang diamankan petugas adalah miliknya.

Walaupun sepeda motor tersebut telah ada perubahan, namun Hengki mengenali ciri khusus warna yang dikuatkan dengan nomor rangka dan nomor mesin yang sama.

Baca Juga:  Bupati Tanggamus Hadiri Pelantikan KAHMI

“Bener itu motor saya, sebelumnya lengkap cuma sudah dilihat warna dan nomor rangka mesinnya udah pas,” kata Hengki.

Kesempatan itu, Hengki mengaku berterima kasih kepada Polres Tanggamus atas kinerjanya sehingga sepeda motornya kembali ditemukan.

“Saya terima kasih banyak atas kinerja dan kerja keras anggota Polres Tanggamus khususnya Tekab 308 semoga sukses dan maju terus,” tandasnya. (*)